Sabtu, 05 Februari 2011

Monumen Kurahan

Deskripsi :
berbentuk tugu dengan simbol topi baja, bambu runcing sebagai simbol laskar rakyat yang telah gugur. Didirikan di atas pondasi/ batur persegi empat. Tertulis nama korban pertempuran.
Sejarah :
Dusun Karangberan, Margodadi, Seyegan, Sleman pada waktu klass ke II dijadikan markas gerilya Tentara Pelajar yang dipimpin oleh Kapten Martono dan Slamet Wibowo. Tepatnya di rumah Bapak Pawirodiharjo di Kandangan, Margodadi, Seyegan. Karena keberadaan markas ini, Belanda menyerang mendadak dan pihak Tentara Pelajar dan rakyat banyak jatuh korban. Rakyat ikut bertempur membantu Tentara Pelajar dan gerilyawan dengan menggunakan senjata tradisional. Kemudian didirikan monumen di dusun Kurahan, tepatnya didepan SD Kandangan II. Dari Tentara Geni Pelajar gugur sepuluh orang yaitu :
1. Kopral Jemu (TNI)
2. Kopral Giyoto (TNI)
3. Kopral Basrin (TNI)
4. Sersan Suwardi (TNI)
5. Pratu Wagimin (TNI)
6. Suwardo (Pasukan Polisi)
7. Sukro (Laskar Rakyat)
8. Sumarjo (Laskar Rakyat)
9. Ngadimin (Laskar Rakyat)
10. Ali Dimejo (Laskar Rakyat)

Alamat : Desa Margodadi, Seyegan didirikan monumen Palagan di dusun Kurahan tepatnya di SD Kandangan I

Sumber : www.tourismsleman.com

Tidak ada komentar: